Launching Wisata Kota Lama Surabaya, Caleg Terpilih Demokrat: Bagus, Tapi Harus Berdayakan UMKM

Reporter : Fithra R
Muhammad Syaifuddin

Tikta.id - Muhammad Saifuddin, Anggota DPRD Kota Surabaya terpilih periode 2024-2029 dari Partai Demokrat mengapresiasi launching atau peresmian Wisata Kota Lama Surabaya.

Menurutnya, revitalisasi kawasan kota lama menjadi kawasan wisata itu sangat bagus. Kendati begitu harus berdampak pada pelaku UKMM, utamanya warga sekitar.

Baca juga: Ratusan Karya Seni Rupa Hadir di ARTSUBS 2024

"Jadi gini, Wisata Kota Lama itu sebenarnya memang bagus. Karena begini, JMP ini sekarang sudah mati sore, dengan adanya revitalisasi kawasan kota lama kemudian di rubah menjadi kawasan wisata itu sangat bagus," kata Sayifuddin, Sabtu (12/7).

Syaifuddin menekankan, di wisata kota lama Surabaya harus memberdayakan dan pembinaan UMKM dengan ciri khas makanan Surabaya, tidak seperti di Tunjugan Romansa.

Baca juga: Kadin Surabaya Dukung “ArtSubs” Pameran Seni Terbesar se Asia

Sebab, beber Sayifuddin, di Tunjungan Romansa stand-standnya dimonopoli oleh pengusa besar

"Harus ada tempat-tempat khusus UMKM yang bisa jualan makanan-makanan khas Surabaya dan yang lainnya. Jangan sampai seperti kawasan Tunjungan Surabaya, yang jualan pinggir jalan raya kebanyakan masih pengusaha besar. Tempat nongkrong, kafe yang sudah punya brand (merk)," ujarnya.

Baca juga: KPU Surabaya Gelar Kirab Maskot Pilkada, Pjs Restu: Peserta Pemilih Lebih Banyak dari Tahun Lalu

Selain itu, Syaifuddin juga mengingatkan pentingnya penataan parkir, untuk meningkatkan PAD Surabaya.

"Jadi jangan sampai banyak parkir-parkir liar pinggir jalan yang justru bisa mengganggu keindahan dan mengganggu bagi wisatawan yang berkunjung ke kawasan kota lama," pungkasnya.

Editor : Redaksi

Politik
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru