Ketua DPD PKS Pemalang Minta Pemkab Bangun Kios Darurat Pasca Kebakaran Lapak Pedagang Pakaian

Reporter : Ragil S
puing-puing pasar pagi usai dilalap api

PEMALANG - Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Pemalang Priwantoro meminta kepada Pemkab untuk segera membangun kios darurat bagi ratusan korban kebakaran lapak pakaian di komplek pasar pagi, pada Selasa malam (23/12).

Hal ini ditegaskan Priwantoro di tengah kunjungannya di lokasi kebakaran pada Kamis (25/12)

Baca juga: Anggota DPR RI Rizal Bawazier Targetkan Kemenangan PKS Pada Pemilu Mendatang

"Kami ikut prihatin dengan Insiden kebakaran yang menimpa saudara-saudara kita para pedagang,dimana banyak yang kehilangan barang dagangannya karena ludes terbakar," tutur Priwantoro.

Ia berharap Pemkab cepat tanggap penangangan pasca insiden kebakaran yang menghanguskan sekitar 120 kios pakaian dan beberapa bangunan ruko,

Baca juga: Ngobras PKS Pemalang Kupas Tuntas Peran Ayah Hadapi Gadget

"Sebentar lagi memasuki bulan puasa dimana momentum setahun sekali ini sangar diharapkan para pedagang pakaian, terlebih bagi para korban kebakaran kios baju di komplek pasar pagi ini, paling tidak pemerintah daerah bisa mengupayakan pendirian lapak darurat bagi ratusan pedagang yang kehilangan kiosnya karena terbakar," tutupnya.

Terpisah,Abu khaeri (60) seorang pedagang yang kehilangan kiosnya akibat kebakaran tersebut, saat ditemui di lokasi kebakaran mengaku sudah tidak punya apa-apa lagi terkait dagangannya,

Baca juga: Ketua DPD PKS Pemalang Serukan Mesin Politik Running

"Saya menderita kerugian sekitar 100 juta lebih satu lembar pakaianpun tidak bisa diselamatkan, saya berharap lapak kita di bangun lagi biar bisa berjualan lagi. Ini usaha kami sementara nanti mau ke DPR
teman - taman pedagang mauakan mengadukan" tuturnya.

Dari beberapa pedagang korban kebakaran lapak pakaian, mereka mengaku mendapat undangan dari Diskoperindag kabupaten Pemalang, terkait dengan musibah kebakaran tersebut. 

Editor : Redaksi

Politik
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru