Surabaya,Tikta.id - Calon anggota DPR RI daerah pemilihan Surabaya - Sidoarjo Ahmad Dhani konser dan kampanye Prabowo-Gibran bersama Triad.
Konser dan Kampanye Prabowo Gibran digelar di depan Posko Relawan Pendowo Surabaya Bulak Banteng Lor Surabaya, Rabu, (7/2) petang.
Baca juga: Pengusaha Asal Surabaya, Dody Hanggodo Siap Ditunjuk Calon Menteri Prabowo
Dhani menyanyikan beberapa lagu Hits Dewa 19, di antaranya. Cinta kau dan dia, Pupus , Selir hati, Madu Tiga, sontak warga Bulak Banteng histeris mendengar lagu yang menyimpan banyak kenangan bagi penggemar Dewa 19 itu.
Hadir dalam acara, Ketua Koordinator relawan Pendowo Surabaya Siswanto, Ketua relawan Pendowo Surabaya Wawan Pudjo Santoso dan wakil Holis dan Ketua Umum Letjen TNI (Purn) Agus Sutomo dengan perwakilan Mayor Jenderal Kasirun Situmorang.
"Tidak usah bicara politik ya, karena kita semua sudah tahu yang akan jadi Presiden siapa dan jangan lupa pilih saya," kata Ahmad Dhani di atas panggung sembari meneruskan bernyanyi.
Ahmad Dhani mengatakan, dirinya berkampanye tapi tidak berbicara politik melainkan murni konser.
"Jadi saya kira tidak ada masalah, meski ada banyak anak kecil, karena saya tidak berbicara politik, saya bermain musik, jadi yang datang itu bisa dikatakan nonton konser.
Ditanya soal elektabilitas, Dhani mengaku cukup optimis, dengan kondisinya saat ini dirinya yakin bisa melampaui para calon legislatif lain yang menuju ke gedung wakil rakyat di Senayan.
Tidak hanya itu, Dhani juga menyebut dirinya merupakan Caleg yang paling Surabaya banget dibanding dengan Caleg yang lain, Itu juga kenapa dirinya memilih berkampanye di Bulak banteng.
Baca juga: Putusan Soal Caleg Terpilih Overlapping, Akademisi asal UINSA Sebut Bawaslu Ceroboh
"Selain pusat milenial, Bulak Banteng cukup representatif karena saya dari Surabaya, dibanding yang lain saya yang paling Surabaya, Surabaya banget lah. Jadi saya berharap bisa menyumbang banyak untuk kampung halaman saya," ungkap Dhani.
Ketua koordinator relawan Pendowo Surabaya Prof Siswanto menyampaikan apresiasinya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada H. Holis yang telah mendukung terselenggaranya acara pada hari ini.
Dikatakan Siswanto, acara ini adalah silaturahmi mendekatkan program Prabowo-Gibran dengan masyarakat, serta memastikan masyarakat memilih pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2 tersebut.
Yang menarik perhatian, sosialisasi dukungan untuk kemenangan satu putaran Prabowo-Gibran ini warga Bulak banteng sangat antusias dengan joget gemoy bersama-sama.
"Kami sampaikan secara rinci rencana dan program Pak Prabowo dan Mas Gibran, supaya Warga siap untuk mendukung dan mencoblos Prabowo-Gibran pada Pemilu tanggal 14 Februari nanti," kata Siswanto.
Baca juga: Dialog Kebangsaan Bravo 5 Jatim, Rekonsiliasi Sosial Membangun Harmoni Pasca Pemilu 2024
Acara berlangsung dengan penuh suasana keakraban. Siswanto berharap kegiatan ini menjadi semangat masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam proses demokrasi dan masyarakat menjadi lebih yakin untuk memilih Prabowo-Gibran.
Sementara, perwakilan Ketua Umum Mayor Jenderal Kasirun Situmorang menyampaikan program Paslon Prabowo-Gibran yaitu pemberian makan siang gratis bagi pelajar dan santri, serta pemberian nutrisi untuk ibu hamil. Program tersebut, kata dia, akan memberikan dampak positif bagi kesehatan dan menggerakkan ekonomi masyarakat yang terlibat dalam program tersebut.
"Program makan siang untuk anak sudah tepat karena bisa gerakkan ekonomi masyarakat. Program makan siang juga mengurangi beban orang tua," kata Kasirun
Holis wakil Ketua Relawan Pendowo Surabaya juga menyampaikan bahwa dirinya ingin Bulak banteng ini tidak hanya banteng, tetapi bisa membulakkan banteng.
"Maksudnya adalah dengan adanya Paslon Prabowo-Gibran beserta Caleg DPR RI Ahmad Dhani Prasetyo bisa menjadi upaya untuk memenangkan simpatik dan dukungan masyarakat serta meningkatkan kepercayaan publik," pungkasnya.
Editor : Redaksi