SURABAYA – Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Muaythai Indonesia (MI) Jawa Timur, Baso Juherman menyampaikan apresiasi kepada Panglima Kodam (Pangdam) V Brawijaya, Mayjen TNI Rudy Saladin, atas dukungan menyukseskan gelaran Muaythai di Kodam Brawijaya.
Acara yang digelar menjelang akhir tahun ini berhasil berjalan lancar dan spektakuler, sekaligus menjadi penutup manis bagi kalender olahraga 2024 di Jawa Timur.
Baca Juga: Jatim Dominasi Kejuaraan Muaythai, Bojonegoro Jadi Sorotan
Baso menegaskan, keberhasilan acara tersebut tidak lepas dari sinergi antara Pengprov Muaythai Jatim dan jajaran Kodam V Brawijaya. Fasilitas memadai serta dukungan pengamanan yang diberikan menjadi kunci kelancaran event tersebut.
"Kami sangat berterima kasih kepada Pangdam V Brawijaya atas perhatian dan dukungannya yang luar biasa. Kerjasama ini mencerminkan semangat kebersamaan dan komitmen dalam memajukan olahraga, khususnya Muaythai, di Jawa Timur," ujar Baso, Senin (23/12)
Lebih lanjut, Baso menyebutkan acara ini juga sukses menarik perhatian masyarakat luas, memperkenalkan olahraga Muaythai sebagai salah satu cabang olahraga yang patut diperhitungkan.
"Kami berharap ini menjadi awal dari perjalanan panjang dalam mengembangkan Muaythai di Jatim, baik di tingkat lokal, nasional, maupun internasional," imbuhnya.
Baca Juga: Demo Latihan Angkasa Yudha, Pangdam V Brawijaya: Perkuat Sinergi dalam Menjaga Pertahanan Negara
Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Rudy Saladin, turut mengapresiasi penyelenggaraan event ini.
Dalam sambutannya, ia menyampaikan harapan agar kegiatan serupa dapat terus digelar untuk memperkuat semangat olahraga di tengah masyarakat.
"Selain itu, sinergi antara TNI dan masyarakat melalui kegiatan olahraga dinilai mampu mempererat hubungan baik di berbagai lini." tuturnya.
Baca Juga: Pangdam V Brawijaya Tinjau Tes Samapta Ciptakan Pemimpin Militer Tangguh dan Berintegritas
Acara ini sekaligus menjadi momentum penting bagi Muaythai Jatim dalam mempersiapkan atlet-atlet potensial untuk berlaga di ajang nasional seperti PON NTB 2028, hingga ke tingkat internasional.
Dengan kolaborasi yang solid bersama berbagai pihak masa depan Muaythai Jatim akan semakin gemilang.
Editor : Redaksi