PEMALANG - Petugas Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Pemalang mengikuti simulasi penanggulangan bencana gempa bumi, pada Selasa (05/11).
Kegiatan yang dilaksanakan atas kerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemalang ini merupakan bagian dari upaya Rutan Pemalang untuk membangun kesiapsiagaan petugas dalam menghadapi bencana.
Baca juga: Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi, Daerah Rawan Bencana Dapat Atensi Khusus
“Tidak ada satu orangpun di dunia ini yang mengharapkan bencana, akan tetapi kita harus tetap berupaya jika Tuhan mentakdirkan bencana itu datang kita dapat meminimalisir dampaknya. Saya berharap semua petugas dapat menyerap semua ilmu yang diberikan dari teman-teman BPBD”, ujar Nur Febrianto, Kepala Rutan Pemalang.
Baca juga: Siaga di Perbatasan Kediri-Kertosono
Selain mendapatkan materi secara teoretis, petugas juga dibekali simulasi penanggulangan bencana gempa bumi.
Baca juga: RSUD Dr. Soetomo Siagakan Pelayanan 24 Jam
Dimulai dari tindakan penyelamatan diri, evakuasi korban yang mengalami luka, hingga koordinasi untuk meminta bantuan pihak yang bertugas dalam penanggulangan bencana.
Editor : Redaksi