MAJALENGKA - Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polres Majalengka melakukan pengaturan arus lalu lintas di Jalan Kh.Abdul Halim depan kelenteng dan beberapa tempat di wilayah hukum Polres Majalengka, Selasa (28/1) malam.
Menurut Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto melalui Kasatlantas AKP Rudi Sudaryono kegiatan ini untuk mencegah kemacetan menyambut Tahun Baru Imlek 2576.
Baca Juga: Tiga Terduga Komplotan Curanmor Dibekuk Satuan Reskrim Polres Majalengka
"Kita hadir di tengah masyarakat untuk memperlancar arus lalulintas sehingga masyarakat bisa merasa aman dan nyaman saat berada di jalan atau saat berkendara," jelasnya, Rabu (29/1).
Baca Juga: Jaga Kamtibmas, Polres Majalengka Jalin Silaturahmi dengan Pemuda Pancasila
Selain itu, pihaknya melakukan kegiatan Blue Light Patrol untuk mengatur arus lalu lintas di setiap jalan di wilayah hukum Polres Majalengka untuk tetap mematuhi peraturan lalu lintas, menjaga ketertiban umum, dan meningkatkan kewaspadaan saat berkendara di jalan raya.
Baca Juga: Peduli Masyarakat, Warga Sumberjaya Majalengka Terima Bansos
"Kita melakukan patroli di tempat-tempat yang diwaspadai untuk terjadinya kejahatan jalanan sasar aksi balap liar yang dilakukan para kawula muda," tegasnya.
Editor : Redaksi