TIKTA.id, Gresik - Kapolda Jatim Irjen Imam Sugianto mengapresiasi performa popsivo Polwan dalam pertandingan bola voli Proliga 2024 yang berlangsung di GOR Tri Dharma Gresik pada, Kamis (16/5) sore
"Saya ucapkan selamat kepada Popsivo Polwan atas kemenangannya. Pertandingan hari ini sangat seru dan menarik. Saya harap dapat terus berprestasi di Proliga 2024 ini," ujar Irjen Imam, Minggu (19/5).
Baca Juga: Penuh Haru, Anjangsana SPN Polda Jatim ke Para Purnawirawan di Hari Bhayangkara ke-79
Set keempat menjadi penentu akhir pertandingan, Popsivo Polwan tampil lebih dominan dan tidak memberikan kesempatan bagi Jakarta PLN Elektrik untuk mengembangkan permainan.
Baca Juga: Kapolda Jatim Pimpin Upacara Pemuliaan Nilai Tribrata Pataka ‘Tan Hana Dharma Mangrwa
Hasilnya, Popsivo Polwan menutup set keempat dengan skor 25-15 dan mengunci kemenangan dengan skor akhir 3-1.
Kemenangan ini menjadi modal penting bagi Popsivo Polwan untuk lolos ke babak Final Four Proliga 2024.
Baca Juga: Sambut Hari Bhayangkara ke-79, Polda Jatim Gelar Doa Bersama Lintas Agama
Diketahui: Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto, bersama jajarannya dan Kapolres Gresik AKBP Adhitya Panji Anom turut hadir menyaksikan pertandingan seru antara Popsivo Polwan dan Jakarta PLN Elektrik.
Editor : Redaksi