Harlah Ansor ke-91, Ansor Jatim Rancang Pengkaderan Informal, Sasar di Luar IPNU dan PMII

PW Ansor Jatim peringati Harlah Ansor ke-91
PW Ansor Jatim peringati Harlah Ansor ke-91

SURABAYA - Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda (PW GP) Ansor Jawa Timur menggelar peringatan hari lahir (Harlah) Ansor ke-91, bersama PW Fatayat NU Jawa Timur di aula PW NU Jawa Timur, Minggu (27/4)

Ketua PW GP Ansor Jawa Timur, Musyafa Safril, berkomitmen melakukan kaderisasi, inovasi, kewirausahaan, kemitraan dengan media serta merangkul lapisan anak muda NU.

Baca Juga: LBH Ansor Jatim Dirikan PoskoBantuan Hukum untuk Korban Penahanan Ijazah oleh Perusahaan

"Salah satu inovasi gerakan yang kita fokuskan pada pengkaderan yang muaranya penguatan kaderisasi" kata Safril, saat dihubungi, Senin (28/4)

Baca Juga: Langkah Nyata Keadilan Sosial: LBH Ansor Jatim Gandeng Kemenkumham dalam Bantuan Hukum

Safril juga menyoroti tren kaderisasi formal di tubuh Ansor selama ini. Menurutnya, pengkaderan hanya fokus kepada IPNU dan PMII.

Sementara anak-anak muda di luar lingkaran banom NU itu lebih memilih berkarir secara professional dan tidak punya akses ke Ansor. Maka dari itu, Safril akan merancang inovasi dalam pengkaderan informal.

Baca Juga: Meet Up 2025: GP Ansor Jatim Konsolidasi Kader di Banyuwangi

"Di Ansor ini kan banyak bidang bidang seperti bidang ekonomi, perikanan, pertanian, perkebunan, keuangan, Ansor University bidang bidang tersebut, akan melakukan kegiatan yang inovatif sesuai bidangnya dalam rangkah mendekatkan anak-anak muda diluar sana kepada Ansor," pungkasnya

Editor : Redaksi