Pemprov Jatim Kembali Gelar Mudik Gratis Tahun 2025, Catat Tanggalnya!

Reporter : Restu Cahya
Mudik Gratis Pemprov Jatim

SURABAYA - Pemerintah Provinsi Jawa Timur kembali menggelar program Mudik Gratis Lebaran tahun 2025 bagi warga Jawa Timur yang ingin pulang kampung untuk merayakan Idul Fitri bersama keluarga.

Adapun tahun ini mudik gratis akan diselenggarakan dalam dua gelombang keberangkatan. Gelombang pertama akan dilaksanakan pada 28 Maret 2025 dengan rute Jakarta ke berbagai wilayah Jawa Timur.

Baca juga: Dua BUMD Jatim Berubah Jadi Perseroda, Fokus Tingkatkan Kinerja dan Kesejahteraan

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengatakan, rute yang dilayani untuk mudik gratis dari Jakarta ke berbagai wilayah Jatim ini diantaranya, Jakarta-Pamekasan-Sumenep dengan 9 armada bus. Lalu Jakarta-Bojonegoro-Tuban-Lamongan-Gresik dengan jumlah armada sebanyak 10 bus.

Kemudian, Jakarta-Pacitan 7 bus, Jakarta-Nganjuk-Jombang 7 armada bus, Jakarta-Maospati-Madiun-Ponorogo dengan armada sebanyak 22 bus. Jakarta-Kediri-Tulungagung 3 bus, lalu Jakarta-Mojokerto-Surabaya-Malang 6 bus dan Jakarta-Lumajang-Jember-Banyuwangi dengan jumlah armada 6 bus.

“Untuk Mudik dari Jakarta ke Jawa Timur kita sediakan kuota mudik 4800 seat. Pendaftaran lewat Pawarta Jatim di Jakarta, mulai tanggal 8 Maret 2025. Selain itu nanti kita juga menyediakan untuk balik dari Jatim ke Jakarta kuota 2000 seat,” ujarnya.

Sementara itu, untuk gelombang kedua akan diberangkatkan dari Surabaya ke berbagai daerah di Jawa Timur pada 29 Maret 2025 dengan rute Surabaya-Madiun 8 bus, Surabaya-Magetan 12 bus, Surabaya-Ponorogo 17 bus, Surabaya-Nganjuk (via jalan arteri) 3 bus dan Surabaya-Tulungagung 3 bus.

Lalu, Surabaya-Blitar (via Pare) 1 bus, Surabaya-Trenggalek 8 bus, Surabaya-Bondowoso 1 bus, Surabaya-Pacitan 15 bus, Surabaya-Jember 5 bus, Surabaya-Malang-Blitar 2 bus dan Surabaya-Banyuwangi (via Jember) 8 bus.

Baca juga: Pemberantasan DBD Perlu Peran Serta Seluruh Masyarakat

Kemudian, Surabaya-Banyuwangi (via Situbondo) 4 bus, Surabaya-Ngawi 8 bus, Surabaya-Tuban 1 bus, Surabaya-Sumenep 2 bus dan Surabaya-Bojonegoro 2 bus. Semua rute antar wilayah Jatim ini akan dilayani dengan jumlah total sebanyak 100 armada bus.

Selain itu, untuk memaksimalkan upaya mewujudkan mudik yang aman dan nyaman bagi warga masyarakat, juga disediakan angkutan gratis untuk mengangkut kendaraan sepeda motor atau R2, dengan jumlah kuota yang disediakan sebanyak 400 unit R2 untuk diangkut ke tempat tujuan pemudik.

Tak hanya mudik gratis melalui angkutan darat, Khofifah juga mengatakan pihaknya juga menyelenggarakan mudik gratis via angkutan laut, yakni dari pelabuhan jangkar Situbondo ke Pulau Raas dan Pulau Sapudi Madura. Untuk pendaftaran mudik gratis via angkutan laut ini dimulai dari tanggal 17 Maret 2025 baik melalui online maupun offline.

Baca juga: Dinkes Jatim: Waspada DBD Imbau Warga Masifkan PSN dengan 3M Plus

“Untuk via angkutan laut dari pelabuhan jangkar kita siapkan 3.500 seat penumpang dan mengangkut kendaraan R2 sebanyak 2100 unit dengan jumlah 14 trip atau 7 x Pulang Pergi (PP),” urainya.

Selain mudik gratis, Pemprov Jatim juga menyediakan balik gratis, yaitu layanan transportasi untuk kembali ke kota asal setelah Hari Raya Idul Fitri. Dengan adanya program ini, masyarakat tidak perlu khawatir mengenai biaya transportasi untuk perjalanan kembali setelah Lebaran.

Sebagai informasi, bagi masyarakat yang ingin mengikuti program mudik gratis maupun balik gratis Pemprov Jatim, informasi lebih lanjut dapat diperoleh melalui situs Dinas Perhubungan Jawa Timur atau bisa datang langsung ke Kantor Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur Jl. Ahmad Yani Surabaya.

Editor : Redaksi

Politik
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru