Jaring Atlet Berprestasi, Percasi Surabaya Gencarkan Turnamen Catur

Budi Leksono saat sambutan di Turnamen Catur Percasi Surabaya
Budi Leksono saat sambutan di Turnamen Catur Percasi Surabaya

SURABAYA,JatimUpdate.id - Untuk menjaring atlet berpestasi, Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Surabaya kembali menggelar Turnamen Catur di jalan Yosodipuro Kelurahan Darmo Kecamatan Wonokromo, Minggu (19/11).

Ketua Percasi Surabaya Budi Leksono atau Buleks mengatakan, dalam menjaring bibit atlet berprestasi utamanya bibit muda Turnamen Catur digelar diberbagai tempat, misalnya Warkop hingga Hotel.

Baca Juga: Aklamasi, Budi Leksono Terpilih Kembali Ketua Percasi Surabaya

Selain itu beber Buleks, turnamen tersebut dijadikan ajang silaturahmi yang dihadiri senior/Master Catur Nasional.

Atlet Nasional tersebut ungkap Buleks untuk memberi semangat para pecatur pemula dan saran kritikan kepada pengurus.

“Kalau tadi kita turnamen open/terbuka, di mana tadi ada master-master nasional Roni Gunawan. Jadi ini bentuk ajang silaturahmi juga dan tentunya saya berharap masukan-masukan serta kritikan dari senior-senior untuk bahwa menambah semangat Surabaya itu mencari bibit-bibit, serta sebagai pemberi semangat arek-arek Suroboyo merebut kembali (prestasi terbaiknya),” kata Bulek, melalui keterangannya, Senin (20/11).

Baca Juga: HUT Benteng Jepara ke-22 Dirangkai Turnamen Catur Ganjar-Mahfud

Buleks menjelaskan, Untuk Turnamen selanjutnya Percasi Surabaya akan menggelar Turnamen Catur yang tak kalah bergengsi.

Kejuaraan tersebut, Kejuaraan Piala Walikota yang sedianya akan dilaksanakan pada Sabtu 25 November 2023 di BG Junction Surabaya.

Baca Juga: Selain Turnamen Catur, Percasi Surabaya juga Menggelar Lomba Presenter

Piala Walikota lanjut Buleks memperebutkan berbagai kelas di Junior (sekolah) dengan total hadiah Rp 20 Juta.

“Sabtu depan/25/11/2023 itu di BG Junction mulai kelas anak-anak sekolah SD, SMP, SMA, besok kita adakan khusus untuk Surabaya dan open nya nanti yang Junior itu kita terbuka. untuk total hadiah sekitar 20 juta di Piala Walikota,” urai Budi Leksono (*)

Editor : Redaksi