Pilkada Serentak 2024, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Ingatkan Netralitas

Polres Pelabuhan Tanjung Perak
Polres Pelabuhan Tanjung Perak

SURABAYA – Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP William Cornelius Tanasale menekankan kepada jajarannya netralitas pada Pilkada serentak 2024. 

Ia mengingatkan tugas Polri dalam perhelatan politik menjaga keamanan, ketertiban, serta kelancaran proses demokrasi, tanpa memihak pada pasangan calon mana pun.

Baca Juga: Sosialisasikan Kesadaran dan Keselamatan Lalu Lintas bagi Pelajar SMA

Ia merespons positif atas pelaksanaan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, yang telah berlangsung dengan aman pada 20 Oktober 2024. 

Ia menjelaskan, hadirnya pemimpin nasional yang baru, Polri memiliki tanggung jawab untuk mendukung dan mengamankan program-program strategis nasional yang mereka usung.

Dalam rangka menghadapi Pilkada serentak, khususnya pemilihan Gubernur Jawa Timur dan Wali Kota Surabaya yang akan digelar pada 27 November 2024, Kapolres mengatakan pentingnya menjaga situasi kondusif. Tiga pasangan calon bersaing dalam Pilgub Jatim, sementara Pilwali Surabaya hanya diikuti oleh satu pasangan calon, Eric Cahyadi dan Armuji.

Baca Juga: Diduga Bobol Salah Satu Satu Gudang, Kepala Gudang di Kawasan Margomulyo Diamankan

“Netralitas ASN dan Polri adalah pondasi utama untuk menjaga integritas demokrasi. Jangan ada yang berpihak, tugas kita adalah melindungi masyarakat dan memastikan Pilkada berjalan dengan aman dan tertib,” ujar Kapolres, Selasa (22/10).

Kapolres juga mengingatkan pentingnya kampanye damai dan simpatik, serta perlunya mencegah potensi konflik yang bisa mencederai pesta demokrasi. 

Selain itu, ia menegaskan agar seluruh anggota Polri di wilayah Polres Pelabuhan Tanjung Perak meningkatkan patroli di titik-titik rawan gangguan keamanan dan terus mengajak masyarakat untuk bersama-sama menyukseskan Pilkada.

Baca Juga: Pekerja Proyek Diduga Aniaya Temannya Pakai Celurit, Kepala Korban hingga Berdarah

Dengan demikian, diharapkan masyarakat bisa datang ke TPS pada hari pemilihan dengan perasaan tenang dan bebas dari rasa takut. Penegakan hukum dan pelayanan kepada masyarakat menjadi prioritas utama Polres Pelabuhan Tanjung Perak selama proses Pilkada berlangsung.

"Marilah dengan kesungguhan hati kita bulatkan tekad untuk mengawal dan mengamankan pemilihan Gubernur dan Wali Kota Surabaya periode 2024–2029," tutupnya.

Editor : Redaksi