Sambang Toga Tomas, Masyarakat Diajak Jaga Kondusivitas di Bulan Suci Ramadan

Kapolres Pasuruan di kediaman KH Jazuli Sakroni pengasuh Ponpas Al Falah di Kecamatan Beji
Kapolres Pasuruan di kediaman KH Jazuli Sakroni pengasuh Ponpas Al Falah di Kecamatan Beji

PASURUAN – Kapolres Pasuruan AKBP Jazuli Dani Iriawan didampingi para PJU Polres Pasuruan Polda Jatim, sambangi sejumlah tokoh agama (Toga) dan tokoh masyarakat (Tomas) di wilayah hukum Polres Pasuruan Polda Jatim.

Kapolres mengatakan, selain mempererat silaturahmi dengan elemen masyarakat, kunjungan untuk mengajak Toga Tomas turut memelihara kamtibmas di bulan suci Ramadhan 1446 H/ 2025.

Baca Juga: Kakek 85 Tahun di Pemalang Tetap Puasa Meski Narik Becak

"Kami juga mengajak seluruh masyarakat Pasuruan untuk menyambut Ramadhan dengan penuh kedamaian dan meningkatkan kepedulian terhadap sesama," ungkapnya, Sabtu, (1/3).

Mantan Kapolres Pamekasan ini juga menghimbau warga untuk menghindari aktivitas yang dapat mengganggu ibadah di bulan suci Ramadhan.

"Perkuat ukhuwah Islamiyah di lingkungan masing-masing," ujarnya.

Baca Juga: Meriahkan Ramadan, Moxa Hadirkan Tiga Promo Spesial dengan Cashback dan Diskon Menarik

Kapolres menekankan pentingnya toleransi antar umat beragama dan mengajak warga untuk bersama-sama menciptakan suasana yang harmonis.

"Mari kita memanfaatkan bulan Ramadhan sebagai momentum untuk meningkatkan keimanan, ketakwaan, dan kepedulian sosial dalam kehidupan sehari-hari," ujar AKBP Dani.

Baca Juga: Tanamkan Nilai Kepedulian pada Siswa, SDN Sidotopo Wetan V Bagikan 300 Paket Takjil

Kapolres Pasuruan ini juga mengingatkan agar masyarakat tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan, seperti petasan dan balap liar yang dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain. 

"Jika menemukan hal mencurigakan, segera laporkan kepada pihak kepolisian," tambah AKBP Dani.

Editor : Redaksi