Pembangunan RS Surabya Timur Mencapai 18 Persen, DPRD Minta Tuntas Agustus 2024

avatar tikta.id
Khusnul Khotimah
Khusnul Khotimah

SURABAYA,Tikta.id - Ketua Komisi D DPRD Surabaya Khusnul mengatakan, progres pembangunan Rumah Sakit (RS) Surabaya Timur sudah mencapai 18,5%.

Oleh karena itu, Khusnul meminta agar pembangunan RS Surabaya Timur selesai  pada Agustus atau September 2024.

Pun pemenuhan layanan tenaga kesehatan (nakes) alat kesehatan (alkes), BPJS diminta betul-betul sudah siap.

Dengan begitu, saat launching fasilitas di RS Surabaya Timur siap melayani masyarakat.

"Progres sampai saat ini pembangunannya itu sudah mencapai 18,5%, mudah-mudahan sampai Agustus ya atau September itu bisa betul-betul tuntas dan bisa dimanfaatkan keberadaannya," kata Khusnul, Jumat (12/1).

Maka dari itu, dia meminta DPRKPP dan Dinkes Surabaya menyiapkan timeline-nya untuk pemenuhan kebutuhan alkes, nakes.

Supaya beber Khusnul pelayan yang diberikan kepada masyarakat betul-betul bermanfaat.

"Sehingga pasien tidak bingung dan tidak lagi ada kalimat  ini tidak bisa menerima BPJS, maka harus disiapkan sejak jauh-jauh hari," pungkasnya.

Baca Juga: DPRD Minta Pemkot Bangun Spot Baru, Perbanyak Transportasi Perhotelan

Editor : Redaksi

Pendidikan   

66 Calon Taruni Pamer Bakat

Tikta.id - Sebanyak 66 calon taruni Akademi Kepolisian (Akpol) 2024 menjalani tes Pemeriksaan Penampilan (Rikpil) hari ini. Dalam tahap Rikpil,…