KENDAL - Sukseskan 13 program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, dengan fokus pada program ketahanan pangan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kendal bersama dengan Lapas Terbuka Kendal membuka lahan perikanan dengan pembuatan kolam tambak untuk budi daya ikan bandeng.
Program ketahanan pangan yang tengah dijalankan di Lapas Terbuka Kendal. Selain land clearing (pembukaan lahan) yang telah dilakukan pada bidang pertanian, kini land clearing juga tengah dilakukan dibidang perikanan.
Baca Juga: Tampil Dengan Seragam Baru, Lapas Kendal Ikuti Apel Bersama Menteri IMIPAS Secara Virtual
Seluas 3 hektar yang rencananya akan dibuat menjadi 3 kolam tambak ikan bandeng kini prosesnya sudah mulai berjalan, dan saat ini telah dikerjakan tahap pertama yakni 1 hektar.
Kepala Lapas Kendal, Ary Nirwanto, menyampaikan program ketahanan pangan ini bukan hanya bagian dari upaya mendukung swasembada pangan nasional, tetapi juga sebagai sarana pembinaan kemandirian bagi warga binaan.
Baca Juga: Lima Warga Binaan Lapas Kendal Terima Remisi Khusus Natal Tahun 2025
"Kami akan terus mendorong perluasan lahan dan pengembangan budidaya agar hasilnya optimal dan berkelanjutan," katanya, Kamis (29/10)
Ia pun menyatakan komitmennya ke depan untuk terus memperluas lahan pertanian dan kolam tambak guna mendukung program ketahanan pangan nasional serta memberikan pembinaan produktif bagi warga binaan.
Baca Juga: Bangun Kekompakan di Hari Bakti Kemenimipas Lapas Kendal Gelar Jalan Sehat
Melalui upaya bersama dalam rangka optimalisasi lahan pertanian dan perikanan ini, Lapas Kendal dan Lapas Terbuka Kendal diharapkan mampu memberikan kontribusi langsung dalam menjaga ketahanan pangan, mencetak warga binaan yang lebih produktif, sekaligus memberikan manfaat luas bagi lingkungan sekitar.
Editor : Redaksi