Jadikan Ramadan Lebih Bermakna PWI Bondowoso bagikan Takjil

PWI Bondowoso bagikan Takjil
PWI Bondowoso bagikan Takjil

BONDOWOSO - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bondowoso berbagi takjil kepada masyaraat di depan Kantor PWI pada Jumat (14/3).

Ketua PWI Bondowoso Haryono menyampaikan kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian PWI terhadap sesama, pada bulan yang penuh berkah juga meningkatkan kebaikan mendapatkan pahala dan menjadikan Ramadhan ini lebih bermakna.

Baca Juga: Peserta Rela Menunggu Undian Berjam-Jam, Jalan Sehat Bersama PWI Jatim Berlangsung Meriah

“Ramadan adalah waktu yang tepat untuk saling berbagi. Melalui pembagian takjil ini, kami berharap dapat memberikan kemudahan bagi umat Muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa,”tuturnya.

Baca Juga: Rapat Pleno Perdana PWI Pusat Bahas Penempatan Kantor dan HPN 2025

PWI Bondowoso juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk meningkatkan semangat gotong royong dan saling membantu, terutama di bulan Ramadan yang penuh rahmatan lil alamin ini.

Baca Juga: Tiba di Kalsel Atlet Porwarnas Jatim Langsung Gelar Latihan

“Kami berharap, dengan berbagi ini dapat menjadi tradisi yang berkelanjutan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat Bondowoso, serta semakin mempererat tali persaudaraan antar anggota PWI dan masyarakat.” tutupnya

Editor : Redaksi