JEMBER - Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor dan Banser Bangsalsari, Kabupaten Jember, fogging massal memberantas nyamuk Aedes aegypti, penyebab utama penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).
Deni Prasetya, Ketua Bidang Pertanian dan Perkebunan Pimpinan Wilayah GP Ansor Jawa Timur, mengatakan fogging dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran penyakit.
Baca Juga: LBH GP Ansor Jatim: Integritas Kepolisian Dipertanyakan dalam Kasus Kematian Alfan
“Fogging ini penting untuk membunuh nyamuk dewasa, khususnya Aedes aegypti, agar penyebaran penyakit seperti DBD dapat ditekan. Ini bagian dari ikhtiar bersama menjaga kesehatan masyarakat,” terang Deni, Sabtu (5/7).
Aksi sosial ini mendapat apresiasi langsung dari Ketua PW GP Ansor Jawa Timur, Musaffa’ Safril.
Menurutnya, inisiatif PAC Ansor dan Banser Bangsalsari ini merupakan bentuk nyata khidmat sosial kepada masyarakat.
Baca Juga: LBH GP Ansor Jatim: Integritas Kepolisian Dipertanyakan dalam Kasus Kematian Alfan
“Atas nama Pimpinan Wilayah GP Ansor Jawa Timur, saya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada sahabat-sahabat Ansor dan Banser Bangsalsari atas kepeduliannya terhadap kesehatan lingkungan,” ujarnya.
Musaffa’ menambahkan, kegiatan seperti ini menjadi bukti bahwa Ansor dan Banser tidak hanya berperan dalam isu kebangsaan dan ideologi, tetapi juga hadir langsung dalam menjaga kebersihan, kesehatan, dan nilai-nilai kemanusiaan.
“Fogging hari ini adalah bentuk jam’iyyah yang membumi, hadir hingga ke pelosok kampung. Ini sejalan dengan semangat Islam rahmatan lil alamin, yang mengedepankan kemaslahatan umat,” pungkasnya.
Baca Juga: GP Ansor Jatim Dorong Pemberdayaan Kader Akar Rumput lewat Ketahanan Pangan
Ia berharap, kegiatan serupa dapat direplikasi oleh PAC-PAC lainnya di Jawa Timur sebagai bagian dari gerakan Ansor yang solutif, kolaboratif, dan transformatif.
“Teruslah menebar manfaat, menjaga nyawa, dan menyelamatkan kehidupan,” tutup Musaffa’.
Editor : Redaksi