Didukung Parpol Non Parlemen, Gus Fawait Buka Suara

Parpol non parlemen dukung Gus Fawait maju Pilkada Jember
Parpol non parlemen dukung Gus Fawait maju Pilkada Jember

TIKTA.id, Surabaya - Bakal Calon Bupati Jember Muhammad Fawait atau Gus Fawait buka suara terkait dukungan partai non parlemen terhadap dirinya untuk maju di Pilkada Jember 2024.

Fawait menyebut dukungan partai non parlemen itu, lantaran dirinya dianggap satu-satunya calon potensial untuk merebut kursi Bupati Jember.

Baca Juga: Pimpinan DPRD: Melek Politik Warga Kota Surabaya di Level Tertinggi

Pun tambah dia, dirinya dianggap satu-satunya kandidat yang memulai proses dari bawah. "Saya menang pileg 3 kali dan perolehan suaranya tertinggi se Indonesia untuk pileg tingkat propinsi dengan suara 239.414 suara," katanya saat dikonfirmasi, Minggu (9/6).

Baca Juga: Penetapan Nomor Urut Paslon Pilkada 2024 di Jember Berjalan Kondusif

Adapun partai non parlemen yang menyatakan dukungannya terhadap Gus Fawait, Partai Garuda, Gelora, Hanura, partai Buruh, PBB dan PKN. 

Terhadap hal itu, dia optimis dukungan parpol non parlemen semakin menguatkan posisinya sebagai Cabub Jember. 

Baca Juga: PKB Rekom Gus Fawait dan Djoko Susanto Maju di Pilkada Jember 2024

"Alhamdulillah, dukungan ke kami di pilbup Jember terus menguat. Selain dari masyarakat, dari parpol juga terus bertambah," ujarnya. 

Editor : Redaksi