Tingkatkan Kebersihan dan Antispasi Banjir Pemkab Majalengka Luncurkan GEBER

GEBER: program Pemkab Majalengka untuk menjaga kebersihan lingkungan
GEBER: program Pemkab Majalengka untuk menjaga kebersihan lingkungan

MAJALENGKA - Pemkab Majalengka meluncurkan Inovasi Gerakan Jumat Bebersih dan Berkah (GEBER), salah satu program 100 hari kerja Bupati Eman Suherman dan Wakil Bupati Dena Muhamad Ramdan, Jum'at (25/4).

Eman mengatakan GEBER dilaksanakan di seluruh wilayah Kabupaten Majalengka untik penanganan sampah dan pembersihan saluran air sungai.

Baca Juga: Menteri Wihaji Tinjau Penyaluran MBG di Majalengka, Tekankan Distribusi untuk Ibu dan Balita

"Program GEBER merupakan salah satu langkah mengedukasi masyarakat agar selalu rutin setiap hari Jum'at untuk menjaga kebersihan lingkungan yang ada di sekitar kita," ujar Eman.

Baca Juga: Menteri Wihaji Tinjau Penyaluran MBG di Majalengka, Tekankan Distribusi untuk Ibu dan Balita

Ia mengimbau, Camat Kepala Desa menyiapkan tempat pembuangan sampah sementara untuk mengurangi beban Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dalam pengangkutan kotoran tersebut.

Selain itu, ia mengajak masyarakat disiplin tidak membuang sampah ke sungai agar tidak menyebabkan banjir.

Baca Juga: Program GERCEP Tuntaskan Rehabilitasi Sekolah Rusak di Majalengka

"Yang paling utama masyarakat dihimbau untuk tidak membuang sampah ke sungai dan dipinggir jalan. Lingkungan menjadi terlihat kumuh, kotor dan jorok yang menjadi tempat berkembangnya banyak bibit penyakit," harapnya.

Editor : Redaksi